13 Februari 2025
Edarkan Sabu Sabu, Pria Di Badas Ditangkap Polisi

Edarkan Sabu Sabu, Pria Di Badas Ditangkap Polisi

Kediri, demonstran.id – AFS (31) warga Kecamatan Badas Kabupaten Kediri diamankan petugas Buser Satresnarkoba Polres Kediri.

Terduga pelaku diamankan petugas lantaran diduga telah mengedarkan narkotika jenis sabu sabu.

Kapolres Kediri AKBP Bimo Ariyanto S.H., S.I.K, melalui Kasi Humas Polres Kediri AKP Sriati mengatakan AFS pada saat ditangkap oleh petugas tidak melakukan perlawanan alias koperatif. 

“Penangkapan terduga pelaku ini berawal tindak lanjut adanya informasi dari masyarakat,” kata AKP Sriati, pada Jumat (31/1/2025).

Kasi Humas mengatakan bahwa terduga pelaku diamankan saat berada dirumahnya.

“Saat dilakukan penggeledahan di rumah terduga pelaku, petugas menemukan barang bukti narkotika jenis sabu-sabu sebanyak 3 plastik klip dengan berat kotor keseluruhan beserta bungkusnya 1 gram atau dengan berat bersih 0,46 gram,” ucapnya.

Selain itu 4 bungkus plastik klip kosong, 1 alat hisap atau bong, 4 lakban terdiri dari warna coklat, kuning, hijau dan merah, 6 sedotan sebagai serok dan 1 ponsel. 

“Selain mengkonsumsi sendiri diduga yang bersangkutan ini juga mengedarkan,” pungkas AKP Sriati.(yy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *