13 Februari 2025
KPU Kabupaten Kediri Lantik Pantarlih Serentak Dan Langsung Coklit, Sukseskan Gerakan Satu Juta Pemilih

KPU Kabupaten Kediri Lantik Pantarlih Serentak Dan Langsung Coklit, Sukseskan Gerakan Satu Juta Pemilih

Kediri, demonstran.id – KPU Kabupaten Kediri hari ini serentak melantik 4.654 Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) pada Senin (24/6/2024). 

Sebelumnya KPU Kabupaten Kediri telah membuka pendaftaran pada tanggal 13 Juni sampai 19 Juni 2024, dengan persyaratan bagi para pelamar berusia paling rendah 17 tahun , minimal lulusan SMA atau sederajat, dan tidak sedang menjadi anggota partai politik paling singkat lima tahun. 

Ketua KPU Kabupaten Kediri Nanang Qosim mengatakan bahwa pelantikan dan pengambilan sumpah akan dilaksanakan di masing-masing desa.

“Pelantikan Pantarlih dilakukan  di masing-masing desa. KPU memonitoring jalannya pelantikan,” ungkap Nanang Qosim

Nanang mengatakan bahwa tugas pantarlih ini telah diatur dalam Aturan PKPU (Peraturan Komisi Pemilihan Umum) No 7 Th 2022 tentang Pemilihan Umum. Mereka akan bertugas selama 1 bulan.

“Pantarlih bertugas terhitung mulai 24 Juni 2024 sampai 25 Juli 2024. Tugasnya ya untuk melakukan penelitian dan pencocokan data pemilih berdasarkan Data Penduduk Potensial Pemilih Pemilihan (DP4) yang nantinya ditetapkan sebagai Daftar Pemilih Sementara (DPS),” tuturnya.

Setelah dilantik petugas hari ini langsung melakukan coklit minimal 10 orang yang akan dicoklit.

Salah satunya Desa Wonojoyo Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri yang melaksanakan pelantikan pantarlih dengan jumlah 12 TPS dan 24 pantarlih karena tiap TPS ada 2 petugas pantralih yang bertugas di lapangan. 

Sofi selaku Ketua PPS Desa Wonojoyo mengatakan, bahwa jumlah pantarlih yang dilantik di desa wonojoyo sebanyak 24 pantarlih dan ada 12 TPS

“Jumlah pemilih di tiap TPS ada 600 pemilih, sehingga dibutuhkan dua orang pantarlih, ” ucapnya.

Sofi menambahkan setelah dilantik dilanjutkan Bimtek kemudian terjun langsung ke warga untuk melalukan pencocokan dan penelitian.

“Hari ini pelantikan dilakukan serentak untuk Pantarlih langsung melakukan pencocokan dan penelitian pemilih karena ada Gerakan Satu Juta Pemilih, ” tutupnya.(yy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *